Tim Diari RAD Meraih The Best Presentation LKTIN Galipatra III 2020
(TP) Tim Diari RAD gabungan mahasiswa Teknologi Pangan Fakultas Teknologi Industri dan Pendidikan Biologi Universitas Ahmad Dahlan berhasil meraih The Best Presentation dalam kegiatan Lomba Karya Tulis Ilmiah Nasional GALIPATRA III 2020 yang diselenggarakan oleh Racana Soetan Koemala Pontas – Rasuna Said Gugus Depan 08.137- 08.138 Pangkalan Pramuka Universitas Sumatera Utara. LKTIN dengan tema “Gerakan Pramuka Menuju 100 tahun Indonesia di Tahun 2045” diikuti oleh anggota pramuka Penegak dan Pandega yang aktif di gugus depan Perguruan Tinggi di Indonesia.
Tim Diari RAD beranggotakan Riantika Aulia Putri dari Prodi Teknologi Pangan sebagai ketua tim, Deni Unari dan Anis Habibah dari Prodi Pendidikan Biologi sebagai anggota mengangkat subtema pramuka berwirausaha dengan judul karya tulis ilmiah “PERPUD”: Permen Puding Gluten Free dari Tepung Maizena dengan Penambahan Sari Kulit Pepaya dan Kayu Secang sebagai Usaha Berbahan Dasar Limbah Lokal.
Kegiatan ini hadir untuk meningkatkan peranan, kontribusi serta kreativitas pramuka penegak dan pandega untuk menjawab tantangan gerakan pramuka tentang bagaimana gerakan pramuka melalui anggota mudanya untuk membantu mempersiapkan Indonesia menjadi negara maju dalam peringatannya ke-100 tahun di tahun 2045. Kegiatan yang dilaksanakan pada tanggal 6-7 November 2020 secara daring/ online dengan platform Zoom sebagai media presentasi ini diikuti oleh 9 tim dari anggota pramuka Penegak dan Pandega yang aktif di gugus depan Perguruan Tinggi di Indonesia dengan memperebutkan juara 1, 2, 3, dan the best presentation.
Kreativitas dan kerjasama mahasiswa tersebut diharapkan dapat berlanjut menjadi karya nyata yang bisa berkontribusi bagi masyarakat, sekaligus menyemangati mahasiswa yang lain untuk turut berkarya, meski dalam keterbatasan akibat pandemi.
/(ns)/doc