Alhamdulillah, Amanda Dwi Oktavia Adisty Bersama TIM DILAN Berhasil Merail Gold Medal Pada Kompetisi “Internasional Festival Innovation On Green Technology (I-FINOG) 2019”
(TP) Alhamdulillah, Kabar bahagia kali ini datang dari mahasiswa Program Studi Teknologi Pangan Fakultas Teknologi Industri Amanda Dwi Oktavia Adisty Universitas Ahmad Dahlan (FTI UAD) yang mengikuti ajang inovasi pada Festival Inovasi Teknologi Hijau Antarabangsa atau Internasional Festival Of Innovation On Green Technology (I-FINOG) 2019 di Kompleks Sukan Universiti Malaysia Pahang (UMP). Mahasiswa dari Teknologi Pangan tersebut tergabung dalam Tim Teknik Industri FTI UAD yang bernama TIM DILAN yang terdiri dari : Fikram Oktafiandi, Fahri Firmansyah dari Teknik Industri, dan Amanda Dwi Oktavia Adisty dari Teknologi Pangan, dengan Dosen pembimbing dan pendamping pada penelitian tersebut Amalia Yuli Astuti, S.T., M.T.
Seperti yang diberitakan oleh laman berita online Malaysia [https://www.bharian.com.my/] sebanyak 339 tim berkompetisi untuk memperebutkan juara, yang terdiri dari beberapa kategori seperti sekolah rendah (SD), sekolah menengah (SMP), pelajar (SMA), tingkat universitas dan inovasi dari peserta diluar (Umum). TIM DILAN yang merupakan kolaborasi antara Teknik Industri dan Teknologi Pangan tersebut berhasil meraih Gold Medal.
Ketiga mahasiswa tersebut mencoba membuat sebuah produk yang bisa difungsikan untuk mengganti pupuk cair kimia dengan pupuk organik untuk tanaman hidroponik. Inovasi ini merupakan salah satu inovasi dalam menanggulangi limbah buah-buahan yang menumpuk di Kota Yogyakarta. Produk tersebut diberi nama DILAN (Liquid Biocompost Plant).DILAN (Liquid Biocompost Plant) adalah merupakan inovasi pupuk cair alami pengganti pupuk cair kimia untuk tanaman hidroponik yang memanfaatkan limbah buah-buahan menjadi nilai yang berguna.
Produk ini telah dilakukan uji coba terhadap tanaman hidroponik sawi-sawian dengan menggunakan pupuk cair kimia, hasilnya tidak terjadi perbedaan yang signifikan. Hal ini membuktikan bahwa pupuk cair organik ini mampu menggantikan pupuk cair kimia meskpun perlu dilakukan penelitian lebih lanjut terhadap kandungan nutrisi yang terdapat dalam DILAN ini. Selain itu dilakukan juga uji kepekatan nutrisi tanaman pada larutan DILAN menggunakan alat TDS (Total Dissolved Solid) meter. Uji kepekatan nutrisi dilakukan dengan perbandingan volume air baku dan DILAN yang berbeda-beda mulai dari 50 mL hingga 250 mL.
Gagasan untuk membuat DILAN (Liquid Biocompost Plant) dilatarbelakangi oleh banyaknya buah-buahan yang rusak selama transportasi diakibatkan oleh benturan buah dengan buah lain atau dengan media selama pengangkutan.
Ika Dyah Kumalasari, Ph.D. (Kaprodi Teknologi Pangan) Menyampaikan “ ucapan terima kasih yang tak terhingga kepada Pimpinan Fakultas, Program Studi Teknik Industri, Amalia Yuli Astuti, S.T., M.T. sebagai dosen pembimbing TIM DILAN. Beliau sangat bersyukur Karena mahasiswa dari Program Studi Teknologi Pangan Amanda Dwi Oktavia Adisty yang berkolaborasi dengan mahasiswa Teknik Industri, dan baru pertama kali mengikuti kompetisi tingkat Internasional tersebut berhasil maraih Gold Medal. /(ns)