Kunjungan Mahasiswa Teknologi Pangan ke Pabrik Gula Madukismo Yogyakarta
Mahasiswa Teknologi Pangan angkatan 2021 Universitas Ahmad Dahlan melaksanakan Kunjungan Industri di PT Madubaru, Pabrik Gula Madukismo pada hari Selasa, 3 Januari 2023. Pabrik Gula Madukismo adalah pabrik gula yang sudah beroperasi sejak tahun 1955 dan berlokasi di Jalan Padokan, Jl. Madukismo No No.21pg, Rogocolo, Tirtonirmolo, Kec. Kasihan, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Foto bersama mahasiswa dan dosen Teknologi Pangan UAD serta perwakilan staff PG Madukismo
Kunjungan diawali dengan sambutan selamat datang dari Bapak Mahfud selalu staff di pabrik gula Madukismo. Kemudian, dilanjutkan dengan sambutan dari Muhammad Mar’ie Sirajuddin, S.Pt., M.Sc selaku dosen dari Prodi Teknologi Pangan UAD. Selain itu, bapak Ibdal, S.Si., M.Sc., Ph.D., (Dosen PSTP UAD) menghimbau kepada mahasiswa untuk mengambil ilmu sebanyak-banyaknya dan memanfaatkan momentum ini untuk menambah pengetahuan terkait pengolahan produk pangan.
Sambutan dari Staff Pabrik Gula Madukismo dan Ucapan Terimakasih dari Dosen Teknologi Pangan UAD
Sebelum memasuki pabrik, mahasiswa diberikan penjelasan terkait proses pengolahan tebu menjadi gula melalui tayangan video di ruang aula. Bapak Mahfud menjelaskan bahwa Pabrik Gula Madukismo dapat memproduksi 3500 ton tebu setiap hari yang menghasilkan 250 ton gula. Ada beberapa produk samping yang dihasilkan dari pabrik gula Madukismo, diantaranya adalah alkohol 95% yang digunakan untuk keperluan kosmetika dan farmasi. Pada sesi presentasi dan sosialisasi ini, dilaksanakan pula sesi tanya jawab antara mahasiswa dengan pemateri yang berlangsung secara aktif. Setalah sesi diskusi dan tanya jawab, mahasiswa pergi mengunjungi pabrik gula dengan menggunakan kereta pabrik. Di dalam pabrik, mahasiswa mengamati secara langsung alat dan tata ruang yang digunakan dalam proses pengolahan tebu menjadi gula.
Kunjungan ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan mahasiswa terkait pengolahan tebu menjadi gula dan mengamati secara langsung proses pembuatannya serta alat yang digunakan. Kunjungan industri ini adalah bagian dari matakuliah Satuan Operasi yang diampu oleh Titisari Juwitaningtyas, S.T.P., M.Sc., selaku dosen di Prodi Teknologi Pangan.